Berita


UKK Jurusan Farmasi SMK Muhammadiyah Mlati Berjalan Sukses, Asesor Beri Rekomendasi Kompeten

Sleman – Berbarengan dengan pelaksanaan UKK (Ujian Kompetensi Kejuruan) jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM), SMK Muhammadiyah Mlati juga menggelar UKK untuk jurusan Farmasi Klinik dan Komunitas (FKK). UKK FKK ini berlangsung selama dua hari, tepatnya pada 11-12 Februari 2025, bertempat di Laboratorium FKK SMK Muhammadiyah Mlati, Sleman.

Persiapan untuk UKK ini telah dilakukan sejak bulan Desember. Para peserta mendapatkan tambahan pelajaran dua kali dalam seminggu guna memaksimalkan kesiapan mereka menghadapi ujian. “Persiapannya sudah sejak dari bulan Desember, ada tambahan pelajaran seminggu dua kali untuk memaksimalkan persiapan,” terang Bu Susi, selaku Kepala Program Keahlian FKK SMK Muhammadiyah Mlati.

Dalam pelaksanaannya, UKK jurusan FKK kali ini mengharuskan peserta untuk menguasai 10 paket soal yang akan diundi secara acak. “Mereka harus benar-benar menguasai semua materi karena nanti tidak akan tahu akan dapat paket soal nomor berapa,” ungkap Bu Susi. Hal ini bertujuan untuk menguji sejauh mana pemahaman dan keterampilan siswa dalam bidang farmasi.

Menariknya, UKK kali ini juga melibatkan penguji eksternal dari Lembaga Sertifikasi Profesi Komunitas Farmasi Indonesia (LSP KFI). Salah satu penguji, Pak Deddy Sutiono, yang bertugas pada Rabu, 12 Februari, menyampaikan kesan positifnya terhadap para peserta didik. “Luar biasa, tadi saya menguji lima siswi dan saya lihat persiapannya sangat baik. Simulasi apoteknya juga sudah bagus dan sudah memenuhi syarat untuk LSP. Anak-anak sudah diberikan pelatihan oleh Bu Susi dan tim, hasilnya bagus, dan Rekomendasi Kompeten!” jelasnya.

UKK ini memberikan pengalaman berharga bagi para peserta, salah satunya Shadira, yang menjalani ujian pada hari terakhir. “Yang aku rasakan adalah sangat menyenangkan, sangat seru, tegang-tegang tidak tegang,” ujarnya dengan antusias. Ia juga menambahkan bahwa asesornya cukup ekspresif sehingga suasana ujian menjadi lebih hidup. “Seru karena asesornya sangat ekspresif, tegang karena asesornya sempat ‘ngerjain’ kita dengan mengatakan ada yang tidak lulus. Tapi alhamdulillah, di akhir kita direkomendasikan kompeten,” tambahnya.

Dengan terlaksananya UKK ini dengan baik, diharapkan para peserta didik tidak berhenti sampai di sini dalam mengembangkan kompetensi mereka. “Diharapkan anak-anak setelah lulus untuk tetap menjaga kompetensinya. Kemudian saya menyampaikan bahwa silakan bekerja, tetapi juga tetap upgrade ilmu atau melanjutkan ke bangku perkuliahan. Karena saya juga dulu begitu, bekerja sembari kuliah,” pesan Pak Dedi kepada para siswa.

Pelaksanaan UKK ini menjadi salah satu langkah nyata dalam mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja maupun melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Dengan antusiasme siswa dan dukungan penuh dari para pengajar serta asesor, SMK Muhammadiyah Mlati terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berbasis kompetensi yang terbaik bagi siswanya.

Kontak

Alamat :

Jalan Kaliurang Km 6,5 Sono Sinduadi Mlati Sleman Yogyakarta

Telepon :

( 0274 ) 880028

Email :

smkmuhmlati@ymail.com

Website :

smkmuhmlati.mysch.id

Media Sosial :

Visitor